Single Post Page

Cara Merawat Mobil Anda Agar Tetap Awet

Kendaraan merupakan sarana yang digunakan untuk memudahkan orang berpergian dari suatu tempat ke tempat lain agar cepat sampai tujuan. Mobil merupakan salah satu kendaraan yang hampir dimiliki oleh semua orang, terutama dari kalangan menengah ke atas. Memiliki mobil pribadi tentunya merupakan salah satu impian besar anda. Terutama saat anda mencari mobil di lelang mobil jakarta barat maupaun lelang mobil bekasi.

Tips Merawat Mobil Agar Awet

Seiring dengan pemakaian yang sering, kemungkinan muncul permasalahan pada sebuah mobil bisa saja terjadi. Oleh karena itu, jangan sampai mobil anda jadi bermasalah. Anda tetap harus menjaga agar mobil anda terus awet dengan cara merawatnya dengan baik dan benar.

Berikut tips yang bisa anda lakukan agar mobil anda tetap awet dan terjaga:

1. Pemilihan Bahan Bakar Yang Tepat

Anda harus memahami berbagai jenis bahan bakar yang tersedia di pasaran saat ini. Agar mobil anda tetap awet, anda wajib membeli bahan bakar yang bermutu. Jangan sampai anda tergiur harga miring yang pada akhirnya berakibat pada kerusakan mobil. Belilah bahan bakar yang sesuai dengan jenis dan kebutuhan mobil anda.

2. Rutin Mengganti Oli

Agar mesin tetap awet, oli pada mobil juga harus diganti secara berkala demi performa mobil yang sempurna. Oli berperan penting sebagai pelumas mesin mobil agar tidak cepat rusak. Selain itu, oli juga berperan mentransfer panas dari siklus pembakaran dan mengirim semua produk sampingan buruk menuju penyaring oli

3. Cek Kelayakan Ban Mobil

Ban berperan sangat penting sebagai penggerak mobil agar dapat melaju dengan sempurna. Apabila kondisi ban jelek, mobil bisa bergerak tanpa kendali yang disebabkan tekanan angin dahsyat. Hal ini tentu membuat ban menjadi letoy, bahkan robek.
Untuk memastikannya, anda dapat memeriksa tekanan angin lewat indikator yang terdapat di ban paling cepat seminggu sekali. Apabila tidak tersedia, bisa menggunakan alat ukur terpisah.

4. Cek Aki Mobil Secara Berkala

Aki berperan sebagai sumber listrik dimana api dimatikan, lalu dibakar oleh bensin. Dari hasil pembakaran yang dimampatkan inilah, terbentuklah tenaga penggerak mobil. Selain itu, aki juga berfungsi sebagai tempat penyimpanan listrik dari berbagai komponen listrik dalam mobil seperti lampu. Seiring berjalan waktu, aki bisa menjadi soak pada akhirnya layaknya sebuah baterai. Anda harus menggantinya setelah 2-3 tahun pemakaian.

5. Perhatikan Lampu Mobil

Apabila lampu depan mobil anda redup sebagian atau seluruhnya, resiko terjadi kecelakaan di malam hari tentu sangat besar mengigat tidak ada cahaya matahari. Untuk mengatasi hal ini, anda bisa mengganti dengan bohlam mobil yang bermutu awet serta memiliki lisensi yang resmi dan terpercaya.

6. Pastikan Kaca Depan Mobil Jernih

Kaca depan mobil tentu saja harus jernih dan bebas kotoran serta debu yang menempel karena hal tersebut bisa menganggu anda saat berkendara. Gunakan spons pembersih mobil yang telah direndam cairan pembersih.

Gosok dari arah tengah lalu ke samping, tuntaskan dengan menariknya dari atas ke bawah. Perlu diketahui bahwa pengguaan wiper dan cairan pembersih kurang efektif dibandingankan dengan menggunakan spons. Lakukan pembersihan ini secara berkala.

Demikian informasi mengenai tips untuk merawat mobil anda agar tetap awet. Semoga informasi ini bermanfaat bagi anda semua, terutama yang memiliki mobil atau berencana ingin membeli mobil baru. Rawatlah mobil kesayangan anda seperti anda merawat diri anda sendiri.

FROM OUR BLOG

Helpful Car Buying

Hubungi Kami
Send via WhatsApp